Selasa, 14 Juni 2011

bahasa indonesia


1.       Mengapa bahasa Melayu diangkat menjadi bahasa Indonesia ?

Jawab :

Bahasa Melayu diangkat menjadi bahasa Indonesia karena :
a)       bahasa Melayu berfungsi sebagai lingua franca;
b)       bahasa Melayu sederhana karena tidak mengenal tingkatan bahasa;
c)       keikhlasan suku daerah lain; dan
d)       bahasa Melayu berfungsi sebagai kebudayaan.

2.       Kapan bahasa Indonesia dikukuhkan sebagai bahasa nasional dan negara ? Bagaimana fungsinya ?

Jawab :

Bahasa Indonesia dikukuhkan sebagai bahasa nasional sejak dicetuskannya Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 1928, yang memiliki fungsi sebagai berikut :
a)       lambang kebanggaan bangsa;
b)       lambing identitas bangsa;
c)       alat pemersatu;
d)       alat penghubung antardaerah.

3.       Jelaskan perbedaan antara ragam bahasa tulis dan ragam bahasa lisan !

Jawab :

No
Ciri-ciri Ragam Bahasa Tulis
Ciri-ciri Ragam Bahasa Lisan
1.
Tidak memerlukan kehadiran orang lain
Memerlukan kehadiran orang lain
2.
Unsur gramatikal dinyatakan secara lengkap
Unsur gramatikal tidak dinyatakan secara lengkap
3.
Tidak terikat ruang dan waktu
Terikat ruang dan waktu
4.
Dipengaruhi oleh tanda baca atau ejaan.
Dipengaruhi oleh tinggi rendahnya suara.



4.       Sebutkan ciri-ciri ragam bahasa resmi !

Jawab :

a.        menggunakan unsur gramatikal secara eksplisit dan konsisten;
b.       menggunakan imbuhan secara lengkap;
c.        menggunakan kata ganti resmi;
d.       menggunakan kata baku;
e.       menggunakan EYD;
f.         menghindari unsur kedaerahan.

5.       Apa yang dimaksud bahasa Indonesia dengan baik dan benar! “?

Jawab :

Bahasa Indonesia yang baik dan benar adalah :

a.        Bahasa yang baik adalah bahasa yang mempunyai nilai rasa yang tepat dan sesuai dengan situasi penakainannya(sesuai konteksnya).
b.       Bahasa yang benar adalah bahasa yang menerapkan kaidah dengan konsisten.

Contoh Bahasa Indonesia yang baik dan benar:

1. Dosen memberi tahu info kepada mahasiswa
2. Paman mengendarai mobil kesayangannya
3. Adik ke sekolah menggunakan sepeda
4. Ari menjatuhkan sesuatu ke tempat sampah
5. Ibu berangkat ke Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar